Ticker

6/recent/ticker-posts

Ini Profile Singkat Tiga Marga Sinaga yang Dilantik Jadi Anggota DPR RI Masa Tugas 2024-2029

Lamhot Sinaga, Mangihut Sinaga, Sabam Sinaga.

Jakarta-Hari ini berlangsung acara pelantikan DPR, DPD dan MPR RI. Sebanyak 580 anggota DPR dan 152 DPD RI akan diambil sumpahnya. Ada yang menarik dalam pelantikan DPR hari ini, dimana Trio Sinaga dilantik secara bersamaan di Senayan pada, Selasa (1/10/2024).

Ketiga anggota legislatif yakni Mangihut Sinaga (Golkar) dari dapil Sumut III, Lamhot Sinaga (Golkar) serta Sabam Sinaga (Demokrat) dari Dapil Sumut II.

Berikut profil lengkap tiga marga Sinaga yang dilantik menjadi anggota legislatif.

Siapa Mangihut Sinaga?

Mangihut Sinaga Putra Batak kelahiran 8 April 1962 di Desa Juhar, Kecamatan Bandar Khalifah, Kabupaten Serdang Bedagai, Sumatra Utara.

Mangihut Sinaga merupakan seorang jaksa yang berkarir cukup cemerlang. Puluhan tahun mengabdi di Korps Adhyaksa, Mangihut menapaki karir dari bawah hingga menjadi Pejabat Eselon I Kejaksaan Agung (Kejagung) RI.

Riwayat karir jabatan:

1. Kepala Kejaksaan Negeri Medan tahun 2007

2. Wakil Kepala Kejaksaan Tinggi Sumatera Utara tahun 2012

3. Kepala Kejaksaan Tinggi Nusa Tenggara Timur tahun 2013

4. KAPUS Pendidikan Manajemen dan Kepemimpinan BADIKLAT tahun 2014

5. Kepala Kejaksaan Tinggi Sulawesi Utara tahun 2017

6. Inspektur V Jaksa Agung Muda Bidang Pengawasan Kejagung RI tahun 2018

7. Staf Ahli Jaksa Agung RI Tahun 2020-Mei 2022

Pensiun dari Kejaksaan tidak membuat Mangihut Sinaga berhenti berkarya untuk bangsa. Berbekal dukungan dari keluarga, kerabat dan institusi, Ia ingin melanjutkan pengabdian menjadi Anggota DPR RI.

Siapa Lamhot Sinaga?

Lamhot Sinaga merupakan politikus Partai Golkar yang berasal dari Sumatra Utara. Lahir Pada 8 februari 1973 di Lintong Nihuta, Sumatra Utara.

Lamhot mengecap pendidikan di SD Bintang Kejora, Lintong Nihuta (1979-1985), SMP Santo Yosef, Lintong Nihuta (1985-1988), SMA Swasta Pribadi, Tangerang (1988-1992), dan menamatkan kuliah S-1 dari Universitas Sultan Ageng Tirtayasa (1992-1998).

Riwayat karir jabatan:

1. Direktur PT Xoixe Conpival (2004-2018)

2. Direktur PT Xoixe Konstruksi (2004-2018)

3. Direktur PT Mega Asri Pratama (2004-2017)

4. Komite Managemen Resiko Dewan Komisaris PTPN IV (2010-2014)

5. Anggota DPR-RI (2019–2024)

6. Terpilih menjadi Anggota DPR RI Dapil Sumut II (2024-2029)

Lamhot berhasil terpilih sebagai anggota DPR RI dengan perolehan suara sebanyak 158.973 Golkar menjadi peraih suara terbanyak di Dapil Sumut II.

Siapa Sabam Sinaga?

Sabam merupakan kader Partai Demokrat yan terpilih menjadi anggota legislatif dari Dapil II Sumatra Utara dengan raihan 69.969 suara.

Lahir pada 11 November 1968 di Kabupaten Dairi, Sumatra Utara.

Sabam mengecap pendidikan di Universitas Sumatera Utara S1 Hukum tahun 1982-1992.

Riwayat karir Jabatan:

1. Manajer of Content Eanrichment PT Citra Media Nusa Purnama

2. Peraih Adinegoro 2020. 

(Berbagaisumber/AsenkLeeSaragih)

Berita Lainnya

Posting Komentar

0 Komentar